Selasa, 28 Mei 2013

LUMBUNG PANGAN



Judul : LUMBUNG PANGAN Menata Ulang Kebijakan Pangan
Penulis: Hira Jhamtani
Penerbit : Insist
Harga buku: Rp 30.000

Pemesanan : sms 08122742231/ pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/

Sinopsis

Pada tahun 2005 Indonesia dipermalukan dengan berita gizi buruk yang diderita ratusan anak, bahkan puluhan diantaranya meninggal. Media massa menyajikan gambar anak kurus dengan perut buncit serta potret kemiskinan dari Papua, Nusa Tenggara, jawa Tengah, bahkan Jakarta.

Benarkah kerawanan pangan hanya disebabkan oleh perubahan iklim dan kurangnya bahan makanan? Benarkah pemerintah telah mengambil langkah yang terbaik dalam menangani masalah pangan rakyatnya? Lalu mengapa bencana ini bisa terjadi di negeri kaya sumber makanan seperti Indonesia? Dimanakah kebenaran pepatah, “tongkatpun ditancapkan akan tumbuh jadi pohon”? Atau mungkin pepatah yang lebih tepat untuk kondisi Indonesia sekarang ini “ayam mati di lumbung padi”!


Buku ini menganalisis kondisi ketahanan pangan Indonesia, terutama kebijakan yang ditempuh pemerintah dalam hal produksi dan distribusi pangan. Buku ini melihat ketahanan pangan sebagai suatu masalah pembangunan, sekaligus isu politik pembangunan nasional itu sendiri. Masalah yang dibahas dalam buku ini sebenarnya sudah sering dibahas, namun pemecahan masalah yang diusulkan dan dijalankan hampir selalu bersifat parsial. Maka, menjadi penting untuk memunculkan kembali semua persoalan lama tersebut, dengan penekanan pada perubahan cara pandang melihat dan menganalisis permasalahan serta pemecahannya. Pesan inti dari buku ini adalah mentransformasikan kebijakan dan kelembagaan yang salama ini telah gagal menjaga ketahanan pangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar