Sabtu, 28 November 2015

IBUNDA



Judul : IBUNDA

Penulis: Maxim Gorky

Penerbit : Kalyanamitra

Kondisi : Baru



Harga buku: Rp. 100.000



Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 / pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline





Sinopsis



Ibunda merupakan sosok perempuan yang hidup di masa Revolusi Demokrati berlangsung di Rusia, sekitar awal abad 20. Ia hidup di tengah peluit pabrik yang menjerit-jerit diatas perkampungan buruh yang kumuh. Menikah dengan Michail Vlassov, laki-laki peminum berat, yang berlaku amat kejam terhadapnya. Keadaan berubah ketika suaminya meninggal dan Pavel, anaknya, menjadi aktivis buruh dan terlibat dalam gerakan politik pada waktu itu. Rumah ibunda dijadikan anaknya pusat membangun kesadaran dan tindakan revolusioner kawan-kawannya. Di tengah situasi itulah kesadaran ibundi terbuka dan menginsyafi siapa dirinya –yang selama ini tak pernah ia kenal kecuali ketakutan dan kesengsaraan. Keinsyafan itu membangun cinta kasihnya kepda semua anak-anak muda yang sedang berjuang merentas jalan kebenaran dan akal untuk menerangi dunia dengan surga baru. Cinta kasihnya Ibunda menyinari perasaan-perasaan tersulit anak-anak selama menghadapi represi kekuasaan Tsar. Ia dengarkan mereka bicara, ia sediakan makanan dan minuman, ia buatkan kaus kaki, sambil ia resapi pengertian “majikan dan tuan tanah yang menghisap darah orang kecil” dalam spirit religiusnya. Ketika Pavel dan anak-anak itu satu persatu ditangkap bahkan disiksa di depan matanya, Ibunda terjun ke kancah revolusi dengan peranannya sebagai pendistribusi pamplet ke kalangan buruh dan tani. Kemudian ia dituduh pencuri oleh seorang mata-mata, dan saat sedang ditangkap polisi militer dengan kekerasan, ia teriakkan “bahkan samudera pun tak kan mampu menenggelamkan kebenaran”.

Rabu, 25 November 2015

SEMIOTIKA BUDAYA



Judul : SEMIOTIKA BUDAYA
Penyunting : T. Christomy dan Untung Yuwono
Penerbit : PPKB FIB Universitas Indonesia
Kondisi : Baru

Harga buku: Rp.65.000

Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 /pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline


Sinopsis

Semiotik telah menjadi wilayah lintas disiplin yang menarik untuk dicermati. Berbagai disiplin serta-merta memiliki titik sentuh ketika mengkaji ‘realitas’ yang dimediasi. Sebut saja, misalnya, fakta sosial. Fakta sosial secara teoritis sangat sulit diulang karena dia menghilang dengan waktu. Akan tetapi, kita dapat menangkap “fakta” tersebut dalam bentuk pemeriaan dengan menggunakan mediasi “tanda”, entah itu dalam bentuk visual, verbal, kinesik, maupun proksemik. Proses signifikan dan komunikasi, seperti yang disinyalir Umberto Eco, merupakan perhatian semiotik. Semiotik mengkaji proses signifikasi dan komunikasi yang menggunakan tanda.

Dari waktu ke waktu semiotik digunakan sebagai pendekatan untuk memecahkan masalah praktis di samping mengalami perkembangan secara teoritis. Semiotik, sebagai contoh, telah membantu para praktisi kedokteran di Yunani masa silam, dalam mengenali penyakit dengan memperhatikan gejala (sympton) sebagai tanda (signs). Dibidang budaya, pada abad pencerahan semiotik membantu menemukan cara-cara bagaimana karya-karya dalam pelbagai genre seni ditampilkan untuk mencapai efek tertentu.

Dalam buku ini, Semiotika Budaya cenderung digunakan untuk melihat kemungkinan pendekatan semiotik, entah yang strukturalis maupun yang pragmatis, bagi kajian-kajian budaya. Buku ini memberikan resep-resep jitu bagi sebuah penelitian. Buku ini lebih memperagakan kemungkinan sudut pandang yang mungkin dapat digunakan untuk meliha ekspresi kebudayaan. Cara pandang semiotis memberi kemungkinan yang lebih jauh daripada sekedar kajian antropologis dan tekstual.    

Sabtu, 21 November 2015

REMBANG MELAWAN

Judul : #REMBANG MELAWAN
Editor : Dwicipta & Hendra Try Ardianto
Penerbit : Literasi Press
Kondisi : Baru  

Harga : Rp.40.000



Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 / pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline

Sinopsis :
Hastag Rembang Melawan adalah istilah populer di media sosial (med sos) begitu konflik warga penolak tambang dengan PT Semen Indonesia meledak. Istilah ini muncul sebagai reaksi dari perlawanan ibu-ibu  Rembang yang ratusan hari tinggal di tenda perjuangan sebagai protes atas rencana pertambangan di pegunungan Kendeng. Tidak hanya di media sosial, lahirnya ratusan bentuk solidaritas di berbagai daerah membuat konflik lingkungan di rembang menjadi masalah nasional yang semakin serius dan melibatkan semakin banyak pihak.  

Buku ini merupakan kumpulan tulisan yang ditulis oleh beberapa orang dengan latar belakang beragam, mulai dari akademisi, aktivis, jurnalis, hingga para peneliti yang kredibilitasnya tidak diragukan lagi. Sebagian besar penulis ini merupakan figur-figur yang sejak lama gelisah dengan fenomena pengerukan sumber daya alam yang makin tidak terkendali. 



PANGGILAN TANAH AIR

Judul : PANGGILAN TANAH AIR Tinjauan Kritis atas Porak-Porandanya Indonesia
Penulis : Noer Fauzi Rahcman
Penerbit : Literasi Press
Kondisi : Baru  

Harga : Rp.40.000



Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 / pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline

Sinopsis :


Buku ini hendak mengangkat tema "Tanah Air" sebagai kampung halaman rakyat. Bukan "tanah air" sebagai imajinasi ideal yang simbolik, umum dan abstrak, yang dijadikan rujukan dalam romantisme atas alam yang indah melalui tamasya. Tanah air yang dimaksud disini adalah tempat nyata dimana rakyat Indonesia benar-benar hidup dan mempertahankanya.

Dengan buku ini kita diajak untuk membuka mata melihat situasi sebagian dari tanah air, kampung halaman tempat hidup rakyat di desa-desa, di seantero Nusantara (Nusa-antara, gugusan pulau-pulau). Saya merasa tugas utama buku ini adalah, Pertama : menunjukkan perlunya kita memperhatikan bagaimana reorganisasi ruang untuk meluaskan/sistem produksi kapitalis yang menghasilkan komoditas-komoditas global. Kedua : apabila pembaca buku ini dapat mengidamkan dan membayangkan suatu cara pengambdian untuk memperbaiki situasi tanah air.

Panggilan Tanah Air karya Noer Fauzi Rachman adalah sebuah manifesto untuk mengabdi pada Tanah AIr dan Ibu Pertiwi, sebuah manifesto yang berangkat dari keprihatinan dan tanggung jawab besar dari seorang anak bangsa atas porak-porandanya tanah air Indonesia akibat sistem ekonomi yang kapitalistik.

EDEN IN THE EAST



Judul : EDEN IN THE EAST Surga di Timur

Penulis: Stephen Oppenheimer

Penerbit : Ufuk

Kondisi : Buku Baru Stok Lama (Segel)



Harga buku: Rp. 200.000



Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 /pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline

TERJUAL





Sinopsis



Buku menakjubkan ini secara radikal mengubah pandangan kita sebelumnya tentang prasejarah. Salah satunya, pada akhir Zaman Es, banjir yang disebutkan dalam kitab suci memang benar-benar terjadi dan menenggelamkan paparan benua Asia Tenggara untuk selamanya. Hal itulah yang menyebabkan penyebaran populasi dan tumbuh suburnya berbagai budaya  Neolitikum di China, India, Mesopotamoia, Mesir dan Mediterania timur. Akar permasalahan dari pemekaran besar peradaban di wilayah subur di Timur Dekat Kuno, berada di garis –garis pantai yang terbenam.



Tahukan Anda bahwa orang-orang Polinesia tidak datang dari China, tapi dari pulau-pulau Asia Tenggara? Tahukah Anda, mula-mula penanaman beras yang sangat pokok bagi masyarakat tidak berada di China atau India, tapi di semenannjung Malaya pada 9.000 tahun yang lalu?



Dan Anda pasti akan tercengang setelah mengetahui bahwa berbagai suku di Indonesia Timur adalah pemegang kunci siklus-siklus bagi agama-agama Barat yang tertua? Buku ini penuh dengan catatan mengejutkan  dan membalikkan fakta yag selama ini diketahui.

JEJAK AKTIVIS



Judul : JEJAK AKTIVIS Konsistensi Perjuangan Idealisme
Penulis: Sholeh UG, Zaenal Wafa dkk
Pengantar : Prof. Dr. Mahfud MD.
Penerbit : Gava Media
Kondisi : Baru

Harga buku: Rp. 100.000

Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 / pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline


Sinopsis

Buku Jejak Aktivis, ini dapat menjadi salah satu tolok ukur untuk melihat kemajuan bangsa Indonesia. Karena di buku ini kita dapat melihat konsistensi, komitmen, kepedulian, dan perjuangan tanpa henti para aktivis untuk mengabdikan dirinya pada Indonesia, sejak mereka masih menjadi mahasiswa hingga kini menduduki jabatan publik, atau menjadi profesional di biadangnya.

Didalam buku ini kita juga dapat melihat betapa berpengaruhnya pendidikan, tauladan dan ketokohan yang diberikan pada para pendidik (dosen) hingga mempengaruhi sikap dan perilaku para mahasiswa dan terus dipertahankan hingga mereka meniti karir baik sebagai profesional, akademisi, politisi, wirausahawan, maupun sebagai tokoh masyarakat.

Jumat, 20 November 2015

MENGGUGAT BUDAYA PATRIARKHI




Judul : MENGGUGAT BUDAYA PATRIARKHI
Editor: Muhadjir Darwin dan  Tukiran
Penerbit : PPK UGM dan Ford Fondation
Kondisi : Segel (Buku Baru Stok Lama)

Harga buku: Rp. 75.000

Pemesanan : sms 085878268031/ WA 08886824445 / pin BB: 234FB00C/email : empu_online@yahoo.com/ empuonline@gmail.com/ twitter : @empuonline

                                                                           TERJUAL


Sinopsis

Perbedaan peran gender yang ada di Indonesia merupakan masalah ketidakadilan sosial yang menempatkan perempuan sebagai korban utamanya. Hal ini terjadi bukan hanya karena masalah antarindividu, akan tetapi merupakan proses konstruksi sosial. Dengan berbagai cara, perbedaan peran gender dikondisikan  oleh tatanan masyarakat Indonesia yang patriarkhis.  Perlawanan kaum feminis terhadap  kultur patriarkhis dapat disejajarkan dengan perjuangan orang kulit hitam melawan kebijakan apartheid di Amerika Serikat dan Afrika Selatan. Ketika itu, perjuangan menuntut kesamaan hak tidak hanya didukung oleh seorang kulit hitam yang merasa diperlakukakan secara diskriminatif oleh bangsa kulit putih, tetapi juga oleh sejumlah tokoh kulit putih yang sadar bahwa sikap diskriminatif seperti itu tidak manusiawi dan tidak adil.

Saat ini perjuangan ke arah kesetaraan gender tidak hanya dilakukan oleh kaum perempuan feminis, tetapi banyak didukung oleh kaum laki-laki profeminis. Perjuangan ini memang bukan perang antara perempuan dan laki-laki, tetapi merupakan pembentukan wacana, antara wacana hegemoni dengan wacana kesetaraan.Tidak semua laki-laki berpihak pada wacana hegemoni, seperti juga tidak semua wanita berpihak pada wacana kesetaraan. Dengan demikian objek perlawanan di sini bukanlah laki-laki, tetapi kultur partiarkhi yang secara umum telah terkonstruksi baik pada diri laki-laki maupun perempuan.

Usaha untuk meruntuhkan struktur partriarkhi dapat dilakukan melalui transformasi sosial, yaitu perombakan struktur sosial yang ada sekarang ini. Sayangnya perjuangan kearah kesetaraan gender masih menjadi wacana di kalangan akademisi dan organisasi sosial pemerhati masalah perempuan. Untuk itu perlu segera dilakukan upaya memerangi ketidakadilan sosial berdasarkan identitas gender ini.